segunung.com
Berita

Kerja Bakti Merawat Sumber Mata Air di Kampung Adat Segunung, Wonosalam

Kegiatan tahunan di Kampung Adat Segunung salah satunya adalah Perawatan Sumber Mata Air (Permata), kali ini dalam menyongsong Permata 2022 diadakan kerja bakti di daerah longsor di sekitar sumber mata air yang dikarenakan intensitas curah hujan yang tinggi di area Segunung. Sebelum acara puncak Permata 2022 diadakan Kerja bakti untuk menanam bambu dan memperbaiki teras iring yang rusak dikarenakan dibawa oleh longsor.

untuk file Poster ukuran HD donwload di link Download

Waktu pelaksanaan Kerja Bakti Merawat Sumber Mata Air dalam rangka rangkaian acara Permata 2022 dilaksanakan pada:

Hari                 : Minggu Kliwon

Tanggal          : 25 Desember 2022

Jam                 : 08.00 WIB – Selesai

Tempat pelaksanaan kerja bakti Merawat Sumber Mata Air di Kampung Adat Segunung dengan lokasi di Sumber Mata Air Bochini dengan titik kumpul pemberangkatan bagi peserta yang belum mengetahui lokasi Sumber Mata Air, bisa berkumpul di Balai Dusun Segunung.

Apabila peserta tidak mengetahui lokasi maka dapat berkumpul di Balai Dusun Segunung dengan jarak tempuh ke lokasi sekitar 2 KM, titik kumpul pemberangkatan sebagai Berikut:

https://goo.gl/maps/UKHNF6X98fkJ43ba9

Peserta dalam Kegiatan ini adalah seluruh Warga Segunung yang memanfaatkan Sumber mata air dan juga pemerhati lingkungan di sekitar, selain itu juga beberapa Lembaga Masyarakat yang turut andil dalam kegiatan yang ada di Kampung Adat Segunung.

Untuk mendapatkan pemandu bagi peserta berkelompok untuk menuju lokasi dapat menghubungi nomor Wa dibawah ini:

http://wa.me/+6285163557987

Kami panitia menyediakan sarapan di lokasi berupa Nasi Gulung, Kopi dan air putih yang dapat dinikmati di lokasi penanaman.

Dikarenakan kegiatan ini berupa kerja bakti maka diharapkan peserta untuk membawa peralatan menanam ataupun lainnya.

 

post by: roy

Related posts

Renyahnya Keripik Pisang dari Kampung Adat Segunung

adminsatu

Rintik Hujan Menemani Kerja Bakti Merawat Sumber Mata Air di Kampung Adat Segunung

adminsatu

Mahasiswa Magister Ilmu Kedokteran Dasar FK UNAIR Beri Pelatihan Pertolongan Pertama Kegawat Daruratan Medis di Desa Wisata

adminsatu